BUNGA Citra Lestari atau akrab disapa BCL kerap menjadi sorotan usai dirinya hidup sebagai janda. Belum lama ini, ia harus menerima kenyataan pahit karena sang suami tercinta, Ashraf Sinclair.
BCL sudah lama berkarier di dunia hiburan Tanah Air. Selain memiliki paras cantik, sosok perempuan berdarah Minang ini dikenal sebagai salah satu artis multitalenta.
Jauh sebelum dikenal sebagai penyanyi, Bunga sudah eksis jadi artis sinetron. Ia menjadi sosok idola remaja di era 2000-an awal.
Berikut ini 5 fakta menarik Bunga Citra Lestari yang bisa Anda simak selengkapnya.
1. Awali karier sebagai model
Perempuan yang akrab disapa Unge ini mengawali kariernya di dunia hiburan sebagai model untuk Majalah HAI. Setelah itu, dia langsung terjun di dunia seni peran lewat serial 7 Tanda Cinta yang tayang pada tahun 2002 hingga 2003.
Setelah itu, nama Bunga sebagai pemain sinetron makin melejit. Dibuktikan dengan kehadirannya membintangi sinetron hits tahun 2000-an seperti ABG dan Senandung Masa Puber yang juga dibintangi Raffi Ahmad.
BACA JUGA:BCL Berbalut Baju Renang Rp8 Jutaan Bikin Susah Berpaling, Netizen: Idolaku Montok!
2. Pernah kolaborasi dengan Pas Band
Kolaborasi dengan Pas Band pada 2004 menjadi titik penting dalam karier bernyanyi Bunga. Setelah lagu berjudul Ku Merindu dirilis, perempuan kelahiran 22 Maret 1983 itu mulai menjajal dunia tarik suara.
Bunga mengeluarkan single pertamanya Cinta Pertama (Sunny), sebagai soundtrack film Cinta Pertama yang dibintanginya. Dari sana, dia mulai sukses dikenal sebagai penyanyi, bahkan berduet dengan musisi internasional seperti Christian Bautista dan Julio Iglesias.
We want to give thanks to the writer of this short article for this amazing web content
5 Fakta Tak Terduga Tentang Bunga Citra Lestari, Nomor 4 Abadi : Okezone Celebrity